Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Hubungan Amanda Manopo dengan Billy Syahputra kian menjadi sorotan.
Publik mengatakan jika hubungan Amanda dan Billy hanya settingan.
Namun Amanda tak mengambil pusing hal itu lantaran Amanda bahagia menjalani hubungan bersama Billy Syahputra.
"Aku nggak peduli sih orang mau bilang apa settingan atau apapun, aku jalaninnya bahagia akunya juga senang," ujar Amanda Manopo dikutip dari MOP channel pada Rabu (15/7/2020).
Baca Juga: Suaminya Tidur 20 Jam Sehari Selama India Lockdown, Deepika Padukone Ngeluh di Instagram!
Untuk ke depannya serius atau tidak, Amanda minta doa yang terbaik untuk hubungannya dengan mantan kekasih Susan Sameh.
"Ke depannya doain aja," ucap Amanda Manopo.
Meski sudah cukup dekat dengan Billy, Amanda mengaku hingga saat ini belum juga dikenalkan ke orangtuanya.
Lantaran masih dipadati jadwal shooting.
"Belum dikenalin, lagi banyak kerjaan suatu saat nanti kali ya," tutur Amanda Manopo.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Nurul Nareswari |