Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Belakangan ini, nama artis cantik Laudya Cynthia Bella tengah menjadi perbincangan publik.
Hal ini dikarenakan perceraiannya dengan sang suami yang berasal dari Malaysia, Engku Emran.
Padahal rumah tangga keduanya belum genap tiga tahun.
Akan tetapi, wanita yang akrab disapa Bella itu mengakui dirinya dan Engku Emran berpisah secara baik-baik.
Seperti diketahui, Laudya Cynthia Bella resmi menikah dengan Engku Emran pada 8 September 2017.
Kala itu, keduanya melangsungkan akad nikah dan resepsi di Kuala Lumpur, Malaysia.
Isu bahtera rumah tangganya yang berada di ujung tanduk sudah terdengar dari akhir tahun 2019.
Saat itu, Bella mengunggah sebuah foto bersama dengan Emran lewat Instagram story, terselip kata yang menyiratkan banyak perempuan yang mendekati mantan suaminya itu.
Setelah diam seribu bahasa, Laudya Cynthia Bella akhirnya buka suara mengenai kondisi rumah tangganya bersama dengan Engku Emran.
Bahkan, Bella secara terang-terangan mengungkapkan bahwa telah berpisah dengan Engku Emran secara baik-baik.
Melansir dari Kompas.com, Bella nampak menyampaikan perceraiannya tersebut melalui sebuah video yang tayang di salah satu Kanal Youtube.
Dalam video tersebut, Bella nampak menyampaikan dengan tegar meski di dalam hatinya merasakan kesedihan yang teramat dalam.
“Terkait pemberitaan saat ini tentang rumah tangga saya, saya ingin menjelaskan bahwa kami berdua sudah sama-sama sepakat untuk berpisah secara baik-baik," jelas Bella.
Bintang film Surga Yang Tak Dirindukan itu mengatakan sudah berbagai upaya dilakukan oleh kedua belah pihak demi mempertahankan rumah tangga.
Namun, apa daya takdir yang menentukan mereka untuk berpisah di saat usia pernikahan belum genap tiga tahun.
"Sudah berbagai upaya yang kami lakukan dan ini adalah takdir Allah SWT, rumah tangga kami hanya sampai di sini," ucapnya.
Bella akui saat ini ia sangat membutuhkan dukungan dalam menghadapi kondisi yang sedang dihadapinya.
“Saya mohon maaf kalau ada kata-kata saya yang kurang berkenan, saya butuh support dari teman-teman semua, mohon support-nya dan mohon doanya,” ujarnya.
Pada akhir klarifikasinya, Bella berharap jawaban tersebut menjawab pertanyaan terkait isu-isu yang bertebaran terkait hubungan rumah tangganya dengan Engku Emran.
“Saya harap mudah-mudahan dengan adanya penjelasan saya saat ini, bisa menjawab semua pertanyaan dari teman-teman media. Itu saja dari saya, terima kasih, semoga semua selalu sehat dan jaga kesehatan,” pungkasnya.
Kini, Laudya Cynthia Bella tengah menata hati kembali untuk memulai hidup baru tanpa Engku Emran disampingnya.
Bella juga sudah nampak kembali menjalani pekerjaannya di Indonesia.
Begitu pula dengan Engku Emran yang sudah mulai menjalankan hobi bersepedanya.
Baru-baru ini, Engku Emran membawa kabar yang cukup mengejutkan publik.
Hal ini dikarenakan mantan suami Laudya Cynthia Bella itu ingin pergi ke Indonesia.
Melansir dari Grid Fame, Engku Emran ternyata ingin pergi ke Indonesia karena temannya mau mengadakan camp di Lombok.
Ia pun nampak mengajak teman-temannya yang lain untuk gabung bersamanya.
Tak hanya itu, mantan suami Bella itu juga menawarkan temannya itu untuk mampir ke Kuala Lumpur dan menyuguhkan durian.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Kompas.com,Grid Fame |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |