Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Belakangan ini, publik dihebohkan dengan kabar perceraian artis Laudya Cynthia Bella dengan suaminya yang berasal dari Malaysia, Engku Emran.
Kabar itu menghebohkan publik hingga ke Negeri Jiran lantaran tak diketahui pasti apa penyebabnya.
Seperti diketahui, rumor gonjang-ganjing rumah tangga mantan kekasih Raffi Ahmad itu telah tercium kala Bella mengaku tak akan posting foto suaminya lagi di media sosial pada 2019 lalu.
Kendati tak pernah berkoar-koar, netizen pun kembali mencium gelagat ketidakharmonisan rumah tangga sang artis usai Bella selalu kepergok menghabiskan waktu sendiri di Jakarta.
Tak hanya itu, Engku Emran juga kedapatan telah meng-unfollow mantan istrinya dan mengganti foto profilnya.
Mengetahui rumah tangga sang mantan suami porak poranda, Erra Fazira pun ikut buka suara.
Hal itu diketahui dari unggahan di kanal Youtube Budiey Channel berjudul 'Erra Fazira Beri Kata Semangat Buat Laudya Cynthia Bella Buat Ramai Terkedu. Setiap Pahit Ada Hikmah'.
Dalam unggahan itu, Erra mengaku masih berhubungan baik dengan Bella.
Bahkan, Erra mengaku sering bertukar pesan dan memberi dukungan pada mantan istri Engku Emran tersebut.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |