Grid.ID - Tak terasa hampir 6 tahun sudah presenter Raffi Ahmad menikahi sang istri, Nagita Slavina.
Mengikat janji suci sejak 17 Oktober 2014, rupanya telah banyak pasang surut yang menerpa biduk rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Jarang mau terbuka soal perasaannya kepada istri dan anaknya, Rafathar, Raffi Ahmad beberapa waktu mengejutkan netizen saat mengunggah sebuah video penuh emosi di kanal YouTube RANS Entertainment.
Bukan video biasa, video tersebut nyatanya menyuarakan jeritan hati Raffi Ahmad yang tiba-tiba meminta maaf kepada Nagita Slavina dan Rafathar.
Bahkan ia tidak segan untuk mencurahkan air mata di depan sang istri.
Awalnya Raffi menceritakan kronologi dirinya terkena penyakit adanya benjolan di leher.
Penyakit inilah yang mengancam ia kehilangan suaranya padahal itu merupakan modalnya sebagai seorang presenter.
Hal ini lantas membuat dirinya sadar betapa sibuk dirinya mengejar hal-hal duniawi.
5 Ide Games Seru untuk Tukar Kado di Hari Natal 2024, Anti Mainstream dan Bikin Acaramu Makin Meriah
Source | : | Wiken.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |