Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Nadya Mustika istri Rizki DA (Dangdut Academy) datang bukan dari kalangan entertainment.
Melainkan wanita yang dinikahinya pada Jumat (17/7/2020) yang digelar di Ciwidey, Bandung, ternyata berprofesi sebagai bidan.
Nadya Mustika mengatakan, saat ini masih menjalani sekolah kebidanan tingkat akhir.
Hal itu disampaikan Nadya Mustika saat menjadi bintang tamu di program Brownis pada Selasa (21/7/2020).
"Sekolah kebidanan. Lagi tingkat akhir semester akhir,” ujar Nadya Mustika.
Memilih bidan, bagi Nadya Mustika, lantaran profesi yang mulia.
"Bidan itu profesi mulia jadi insya Allah niat karena Allah, ibadah karena Allah,” ucap Nadya Mustika.
Bahkan Rizki sangat mendukung profesi istrinya itu.
Jika ada rezeki lebih akan membuka klinik di rumahnya.
5 Ide Games Seru untuk Tukar Kado di Hari Natal 2024, Anti Mainstream dan Bikin Acaramu Makin Meriah
Source | : | Brownis Trans TV |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Deshinta Nindya A |