Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Penyanyi dangdut Rizki D'Academy bercerita kehidupannya pasca menikah dengan perempuan bernama Nadya Mustika.
Menjalani proses ta'aruf, Rizki mengaku saat ini masih dalam proses pengenalan.
Rizki membicarakan ini saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (21/7/2020).
Baca Juga: Diajak Rizki DA Ta'aruf, Nadya Mustika Awalnya Ragu : Dia kan Publik Figur...
Awalnya Rizki bersyukur akan lancarnya proses ta'aruf.
"Sebelumnya bersyukur dulu sama Allah, alhamdulillah perjalanan ta'arufnya udah singkat banget," buka Rizki.
"Dan berjalan dengan lancar kemarin juga proses akadnya," sambungnya.
Baca Juga: Dituding Tikung Nadya Mustika dari Kekasihnya, Rizki DA Ungkap Fakta Sebenarnya
Menurutnya, setelah menikah ia dan Nadia masih penasaran satu sama lain.
"Melalui kehidupan setelah menikah, akad tadi masih proses untuk tahap pengenalan," tutur Rizki.
"Karena memang kita juga mengenalnya dalam waktu tiga hari untuk lamaran itu," tambahnya.
"Yang pertama itu ketemu dulu melihat mula dan telapak tangan hari ketiganya itu langsung lamaran yah dan di situlah menentukan tanggal juga," jelasnya.
Hal ini ia sampaikan, sebab proses ta'arufnya masih tergolong cepat.
"Dan dari situ proses awal ketemu dan menuju nikah itu prosesnya satu bulan doang yah," kata Rizki.
Meskipun masih nyaman, Rizki mengungkapkan membutuhkan sedikit bumbu dalam keluarganya untuk mendewasakan sikap sebagai suami istri.
"Jadi kalau untuk sekarang masih tahap pengenalan dulu. Pahami sifat masing masih dan alhamdulillah masih nyaman."
"Kitanya juga harus ada kerikil juga dek untuk proses pendewasaan diri kita masing masing juga yah," tutupnya.
(*)
The Real Bos Idaman, Begini Cara Mewah Raffi Ahmad dan Nagita saat Rayakan Wisuda Mbak Lala di Bali!
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |