Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Belum genap satu minggu, Rizki D'Academy meresmikan hubungannya dalam pernikahan dengan perempuan bernama Nadya Mustika.
Sempat heboh, sebelum menikah Rizki disebut-sebut merebut Nadya dari kekasihnya.
Menanggapi hal ini, Rizki bercerita saat ditemui Grid.ID di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (21/7/2020).
Baginya, sesautu yang terjadi sudah menjadi bagian dan hukum Tuhan.
"Kalau Iki sendiri kalau segala sesuatunya harus melibatkan Allah atas tangan dan kehendak Allah makanya terjadi," ungkapnya.
"Kalau tikung menikung Rizki nggak mau tahu tentang masa lalu Nadia, dan Nadia juga nggak mau tahu masa lalu Iki. Jadi kalau menurut kita membahasnya masa depan aja," kata Rizki.
Baca Juga: Tak Kuasa Menahan Tangis Saat Rizki DA Menikah, Ridho DA Sedih karena Orangtua Tak Hadir
Tak ingin melihat masa lalu, Rizki dan Nadya ingin menghormati komitmen yang mereka bangun.
"Jadi kita sudah komitmen dan musyawarah sama-sama, jadi ketika ada yang menghujat atau segala macam, Nadia sudah siap," ungkap Nadya.
Nadya sendiri mengonfirmasi bahwa dirinya tak berpacaran dengan siapapun.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |