Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Beberapa hari yang lalu, seorang imam di Masjid Al Falah Darul Muttaqin di Pekanbaru, Riau, mendapatkan serangan secara brutal.
Melalui rekaman CCTV, Imam bernama Yazid Umar Nasution (36), terpantau mengalami kejadian nahas itu saat berdoa.
Di tengah khusuknya berdoa bersama jamaah, Yazid tiba-tiba ditusuk dengan sebilah pisau oleh seseorang yang memakai jaket berwarna biru.
Melansir informasi lebih lanjut dari Kompas.com pada Sabtu (25/7/2020), Yazid Umar Nasution akhirnya angkat bicara terkait kasus penusukan tersebut.
Warga Pekanbaru, Riau, itu mengaku telah mengenal siapa pelaku yang tega melakukan tindak kriminal tersebut.
Saat dikonfirmasi, Yazid mengakui bahwa pelaku merupakan seseorang yang sering berkonsultasi dengannya.
Pelaku berinisial IM (24) merupakan warga Jalan Guru Sulaiman, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Riau.
Selain itu, Yazid mengaku telah mengenal pelaku sekitar 6 atau 7 bulan yang lalu.
Sejak perkenalan itu, Yazid mengaku bahwa pelaku sering berkonsultasi untuk memperbaiki hidupnya.
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | Kompas.com,Surya.co.id |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |