Intisari-Online.com - Ashoka adalah salah satu raja terbesar India, dan merupakan penguasa ketiga Kekaisaran Maurya.
Kekaisaran Maurya sendiri diperkirakan sebagai kekaisaran terbesar (luas daratannya) dalam sejarah anak benua India.
Pada puncaknya, Kekaisaran Maurya tidak hanya menduduki sebagian besar India saat ini, tetapi juga Bhutan, Nepal, dan Bangladesh di timur, serta Pakistan, Afghanistan, dan bagian-bagian Iran di barat.
Ashoka dikatakan lahir pada tahun 304 SM dari kaisar Bindusara dan Dharmma (istri kaisar yang relatif rendah).
Menurut salah satu legenda, Ashoka bertarung dan membunuh 99 saudaranya untuk mewarisi takhta Maurya.
Hanya adik laki-lakinya, Vitashoka, yang dikatakan selamat.
Sejak usia dini, Ashoka menunjukkan potensi besar untuk menjadi jenderal yang sukses dan lihai.
Awal mula sebagai Penguasa Brutal
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Muflika Nur Fuaddah |
Editor | : | Intisari Online |