Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur Aziza
Grid.ID - Joe Jonas dan Sophie Turner baru saja menyambut kelahiran putri pertama mereka.
Putri pertama Joe Jonas dan Sophie Turner diberi nama Willa.
Sebuah nama yang unik.
Dilansir dari US Weekly, keduanya memilih nama unik tersebut sebelum kelahiran Willa pada 22 Juli.
"Willa bukan nama keluarga dan bukan kependekan dari apa pun," sebuah sumber secara eksklusif memberi tahu US Weekly tentang nama bayi itu.
"[Willa] adalah nama yang mereka pilih beberapa waktu yang lalu sebelum kelahiran bayi itu," imbuhnya.
US Weekly mengonfirmasi pada hari Senin (27/7/2020), bahwa pasangan itu telah menyambut anak pertama mereka.
"Sophie Turner dan Joe Jonas dengan senang hati mengumumkan kelahiran bayi mereka," ucap seorang sumber.
Berita itu datang 5 bulan setelah US Weekly mengonfirmasi bahwa bintang Game of Thrones sedang hamil.
Resep Kue Keranjang Anti Goreng-goreng untuk Imlek, Dikukus dengan Isi Pisang, Rendah Lemak nih!
Source | : | usmagazine.com |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |