Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Hingga saat ini pandemi virus corona belum juga usai.
Tentu hal ini membuat masyarakat merasa resah dan khawatir.
Tak sedikit juga dari mereka yang bisa mengambil hikmah dari situasi ini.
Seperti yang tengah dirasakan presenter cantik Melaney Ricardo, ia tampak mensyukuri musibah yang terjadi dari virus Covid-19.
Hal tersebut diketahui melalui akun Instagram @melaney_ricardo, Minggu (2/8/2020).
Pada kesempatan kali ini, wisata alam menjadi pilihan utama Melaney Ricardo dan Chloe Valentine Lynch untuk berlibur.
Setelah mengalami kejenuhan di rumah saja, ia pun ingin berjalan-jalan untuk menikmati udara segar dan keindahan alam.
Bahkan sesekali ia menikmati dinginnya air di muara yang indah kala itu.
"Hari ini special. Pertama kalinya mengajak kakak Chloe Valentine Lynch untuk trekking dan medannya cukup jauh dan melelahkan karena banyak mendaki," tulis Melaney dalam caption unggahan.
"Tapi, kakak berhasil untuk menyelesaikan trekking pertamanya cukup baik dan berenang di air terjun dengan kedalaman 4 meter," lanjutnya.
"Pakai life jacket sih tapi tetep aja airnya super dingin dan arusnya lumayan kenceng!" sambungnya
Selain memuji keberanian putrinya, istri dari Tyson James Lynch itu menyebut Chloe Valentine Lynch sebagai anak yang istimewa.
"Kakak si anak mall sekarang mulai bergeser jadi anak alam, thank you pandemi. Ternyata benar, selalu ada sisi baik dalam setiap keadaan. Kakak kamu anak pemberani," kata Melaney.
"Dan kamu akan selalu bisa ngelewatin tantangan apapun dalam hidupmu selama kamu percaya akan kekuatanmu," imbuhnya.
"Karena kamu special jangan biarkan siapapun mengatakan sebaliknya," pungkasnya.
(*)
Ikhlaskan Lolly yang Kabur dari Rumah Aman, Nikita Mirzani Nangis Beri Pesan Sedih Ini ke sang Putri: Jaga Diri Kamu
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Deshinta Nindya A |