Intisari-Online.com - Covid hari ini masih terus menghantui baik di Indonesia maupun dunia.
Badan Kesehatan Dunia (WHO) pada Senin (3/8/2020) memperingatkan, mungkin tidak akan pernah ada "peluru perak" untuk Covid-19, meski pembuatan vaksin terus dikejar.
WHO lalu mendesak para pemerintah dan warga negara untuk fokus melakukan langkah-langkah dasar yang sudah diketahui, seperti pengujian, pelacakan kontak, social distancing, dan mengenakan masker.
Hal-hal tersebut telah membentuk tatanan hidup baru (new normal) di masyarakat, di tengah mencuatnya krisis ekonomi.
"Kita semua berharap memiliki sejumlah vaksin efektif yang dapat membantu orang dari infeksi," kata Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam konferensi pers virtual yang dikutip AFP Senin (3/8/2020).
"Bagaimana pun, tidak ada peluru perak sekarang - dan mungkin tidak akan pernah ada."
"Untuk sekarang, mencegah wabah dilakukan dengan dasar-dasar kesehatan masyarakat dan pengendalian penyakit."
"Lakukan itu semua," desak Tedros.
Prilly Latuconsina Jadikan Luna Maya dan Raline Shah Jadi Tolak Ukur Saat Ditanya Target Nikah: Selama Senior Belum, Saya Aman
Penulis | : | Muflika Nur Fuaddah |
Editor | : | Intisari Online |