Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Hubungan antara Aurel Hermansyah dna Atta Halilintar nampaknya semakin serius saja.
Pasalnya, keduanya semakin hari sudah tak malu menunjukkan kemesraan mereka di depan publik.
Bahkan, semakin hari hubungan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah semakin dekat saja.
Tak sedikit orang yang memberikan dukungannya kepada Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Namun, tak sedikit pula masyarakat yang menuding jika kedekatan keduanya hanyalah settingan belaka.
Meski begitu, Aurel tak terlalu ambil pusing dan tak ingin menanggapi tanggapan publik mengenai hubungannya dengan Atta.
Bahkan, keduanya pun disebut-sebut bakal segera melangsungkan pernikahan.
Beberapa waktu lalu, Atta Halilintar telah melamar Aurel Hermansyah saat ulang tahunnya yang ke-22 tahun.
Bahkan, Atta Halilintar menyiapkan kejutan manis, mulai dari datang ke rumah Aurel, menyewa Kapal Phinisi berharga puluhan juta, hingga makan romantis di kapal.
Di dalam kapal, Aurel pun diberi cincin berlian oleh Atta untuk mengikat asmara mereka.
Bahkan, harga cincin berlian yang diberikan Atta Halilintar untuk Aurel Hermansyah tidaklah murah.
Melansir dari Grid.ID, cincin berlian yang diberikan kepada Aurel sebagai tanda keseriusan Atta Halilintar ditaksir mencapai harga Rp 87,5 juta.
Pasalnya cincin tersebut berlapis emas 18 karat dan dihiasi 50 butir berlian.
Akan tetapi, Atta Halilintar secara terang-terangan mengatakan jika cincin berlian yang diberikan untuk Aurel Hermansyah bukan endorse.
Hal itu diungkapkan Atta Halilintar melalui Kanal Youtube Trans Tv Official, Selasa (4/8/2020).
Atta Halilintar menceritakan mengapa dirinya membeli cincin berlian berwarna ungu.
Ternyata sebelum lamaran, Aurel Hermansyah sempat memberikan kode kepada Atta Halilintar sebuah cincin berlian berwarna ungu.
"Jauh sebelum acara. Sebelum lamaran. Dia (Aurel) itu sempet kodein di Instagram. Ini ada cincin keren banget terus warnanya ungu samping-sampingnya berlian," ujar Atta Halilintar.
Lantas, Sule sebagai pembawa acara menanyakan mengenai cincin tersebut yang dari hasil membeli atau dari endorse.
Sontak, Atta Halilintar menjawab bahwa cincin tersebut hasil dirinya beli bukan dari endorse.
"Cincin itu beli atau ada yang ngasih?" tanya Sule.
"Ya belilah kang. Alhamdulillah bukan endorse sih," jawab Atta Halilintar.
Bahkan, kekasih Aurel Hermansyah itu mengungkapkan jika sebelumnya dirinya juga akan menerima sebuah endorse cincin.
Akan tetapi, untuk sang pujaan hati tercinta, Atta Halilintar tidak menerima endorse.
"Maunya sih. Tapi ya enggaklah masa cincin endorse," sambungnya.
Mendengar hal tersebut, Sule malah memberikan saran jika saat pernikahan saja nanti Atta Halilintar menggunakan jasa endorse.
Hal itu dikarenaka biaya pernikahan sangatlah mahal.
"Ya nggak enaklah buat pasangan tercinta masa endorse. Nanti aja pas nikah baru endorse," sela Sule.
"Iya kang. Soalnya lebih mahal," pungkas Atta Halilintar sembari tertawa.
(*)
Source | : | YouTube,Grid.ID |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |