Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Rencana pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah sedikit terganjal karena virus corona.
Hal tersebut berdampak pada persiapannnya.
Atta pun mengaku belum terpikirkan konsep pernikahannya saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (5/8/2020).
Baca Juga: Mengaku Sudah Dikenalkan dengan Krisdayanti, Atta Halilintar: Doakan Aja yang Terbaik
"Konsep aku nggak tahu sih ya gimana-gimana, yang pasti aku tuh belum sempat bicarain konsepnya mau kayak gimana, yang penting mah kalau nggak tahun ini ya tahun depan," kata Atta.
Atta menginginkan banyak orang yang hadir di acara pernikahannya.
Untuk itu, Atta pun rela untuk menunda pernikahannya bahkan sampai tahun depan demi terciptanya acara megah.
"Doakan semoga lancar, aku sih kalau dibilang persiapan pernikahan, kan ini masa pandemi ya, masa covid. Jadi kalau ditanya persiapan kita untuk keramaian, keramaian misalnya kayak di GBK, kayak di acara yang besar itu belum baik lah, kalau ada sekarang gitu ya," tutur Atta.
"Apalagi kan kita maunya ini banyak warga yang hadir, tamu-tamu yang datang, pasti problemlah kalau dalam waktu dekat," tambahnya.
Ditanya soal progres pernikahannya, Atta menyebut belum ada perkembangan.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |