Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Akun Youtube desainer sekaligus presenter Ivan Gunawan di-hack oleh salah satu artis Hollywood.
Hal itu diungkap Ivan Gunawan dalam Youtube channelnya pada Sabtu (8/8/2020) 'Kena Hack!! Sama Artis Hollywood?! Ivan Gunawan Angkat Bicara.'
"Beberapa waktu lalu Youtube channel aku sempat dihack," ujar Ivan Gunawan, dikutip Grid.ID, Sabtu (8/8/2020).
Baca Juga: Ivan Gunawan Tak Setuju Evi Masamba Mencalonkan Jadi Bupati Luwu Utara, Begini Respon Sang Pedangdut
Saat itu Ivan Gunawan tidak terlalu fokus jika Youtube channelnya di-hack.
Hal itu lantaran berbarengan dengan meninggalnya ayah Ivan Gunawan.
"Jujur aku waktu itu nggak fokus sama Youtube channel aku, pas momen itu papa juga meninggal, aku nggak fokus ke sana," tutur Ivan Gunawan.
Memang Youtube channel milik Ivan Gunawan di bawah naungan Media Onsu Perkasa milik Ruben Onsu.
Manajemen Ivan Gunawan mengaku sangat sulit untuk mengembalikan kembali Youtube channel itu.
"Justru tim manajemen dari MOP channel aku sebagai pihak yang bertanggung jawab dengan Youtube channel aku, mereka bekerja luar biasa buat ngembalikan channel aku," ucap Ivan Gunawan.
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |