Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Aktor Bollywood Abhishek Bachchan akhirnya dinyatakan pulih dari Covid-19.
Setelah hampir sebulan dirawat di rumah sakit, Abhishek Bachchan kini telah diperbolehkan pulang.
Merasa senang, Abhishek Bachchan pun membagikan kabar kepulangannya lewat akun Twitter miliknya.
"Aku katakan padamu!!! Rencana pulang: Ya! Sore ini, aku dites negatif Covid-19."
"Terima kasih atas semua doa dan dukungan kalian. Aku sangat senang bisa pulang ke rumah," cuitnya.
Ayah satu anak ini kemudian mengucapkan terima kasih kepada dokter dan perawat di rumah sakit Nanavati, Mumbai, yang membantu kesembuhannya.
Baca Juga: Sembuh dari Covid-19, Amitabh Bachchan Akhirnya Diperbolehkan Pulang ke Rumah!
"Rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para dokter dan staf perawat di Rumah Sakit Nanavati karena telah merawatku dan keluargaku dengan baik."
"Membantu kami mengalahkan Covid-19. Kami tidak bisa melakukannya tanpa mereka," sambungnya.
A promise is a promise!
— Abhishek Bachchan (@juniorbachchan) August 8, 2020
This afternoon I tested Covid-19 NEGATIVE!!! I told you guys I’d beat this. ???????? thank you all for your prayers for me and my family. My eternal gratitude to the doctors and nursing staff at Nanavati hospital for all that they have done. ???????? THANK YOU!
Abhishek juga mengunggah pesan yang sama di akun Instagram pribadinya.
Razman Sebut Berkas Perkara Vadel Badjideh Segera Dilimpahkan ke Kejaksaan Sebelum Lebaran
Source | : | |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |