Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Aktris yang populer di era 90-an, Diah Permatasari ceritakan kedekatannya dengan sang anak, Marcello Louis Reynara.
Mendapat cap "hot mami", Diah yang awet muda seringkali dianggap adik-kakak dengan sang anak.
Diah ceritakan pengalamannya saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (11/8/2020).
"Selalu-selalu dipikirnya adik-kakak. Dipikirnya adik atau kakak," buka Diah.
Meskipun awet muda, Diah mengaku tak memiliki cara khsus untuk merawat tubuhnya.
"Gak ada (cara) khusus yang aku jalanin seperti orang-orang aja gitu," kata Diah.
"Maksudnya olahraga ya, makan biasa, happy enjoy life dengan anak-anak," tambahnya.
"Itu salah satu kebahagian antara saya, anak, dan suami," jelasnya.
Saking dekatnya dengan sang anak, menurut pemain sinetron 'Si Manis Jembatan Ancol' ini perbincangan keduanya tak terbatas apapun.
Termasuk urusan asmara dan gosip di sekitarnya.
"Ya sekarang udah kaya temen bergosip barengan gitu. Tadi ada satu anak saya lagi. Kita bertiga kompak banget bahkan berempat sama suami karena suamikan bapaknya kerja terus," ujarnya
Jadi kita kompak terus curhatan berdua saya lagi kesel curhat, dia juga begitu tapi ya happy-happy terus," tutup Diah. (*)
Kronologi Pembunuhan Ibu dan Anak dalam Toren di Jakbar, Berawal dari Ritual Penggandaan Uang
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Nurul Nareswari |