Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan pasangan artis yang satu ini?
Siapa lagi kalau bukan Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu.
Pasangan yang satu ini memanglah dikenal publik sebagai pasangan artis yang jarang sekali terkena kabar miring.
Mereka juga dikaruniai tiga buah hati yang lucu yang selalu menjadi sorotan netizen.
Bagaimana tidak, Shireen sendiri cukup rajin mengunggah potret anak-anaknya di media sosialnya.
Tak hanya itu, Shireen juga doyan memposting segala aktivitas ketiga buah hatinya yakni Adam, Hawa dan Shafiyyah.
Namun siapa sangka, Shireen rupanya malah mendapat nyinyiran netizen.
Bahkan ia sampai dituduh menganaktirikan salah satu buah hatinya.
Penulis | : | Aditya Eriza Fahmi |
Editor | : | Suar.id |