Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Kabar hubungan Pedangdut Ayu Ting Ting dengan Didi Riyadi dikabarkan merenggang.
Sebab, Didi Riyadi seperti tidak mendapat kepastian dari pelantun Sambalado itu.
Hal itu disampaikan Didi saat di singgung Melaney Ricardo soal kelanjutan hubungannya dengan Ayu, melalui kanal youtube Melaney.
"Intinya sebenarnya apa sih relationship? Komunikasi dua arah gitu lho. Ketika misal, aku tidak melihat itu ada di cewek nya, untuk apa? Buang-buang waktu," kata ucap Didi.
"Bisa disimpulkan pada saat kemarin kamu sama Ayu, kamu sudah kasih 60 tapi Ayu nya jalan di tempat?" tanya Melaney
Saat Didi memberi harapan kepada Ayu, namun ibu anak satu itu seperti tidak memberikan kepastian untuknya.
Padahal menurut Didi, dirinya sebenarnya sosok yang sulit untuk terbuka dengan orang lain.
"Gue orangnya straight forward sih. To be honest gue sedikit-sedikit open my self. Gue membuka diri sendiri which is bukan gue banget. Balik berapa tahun lalu gila sih gue," ujar Didi.
Baca Juga: Dapat Amanah dari Mendiang Ibunya, Anak Omas Ingin Jadi Seniman Sejati
"Karena mau berkomunikasi lebih lanjut, sedikit-sedikit lebih personal sifatnya jadi kayak gitu," sambung Didi.
Seperti beberapa waktu lalu, Didi sempat memberikan kejutan ulang tahun di rumah ibu anak satu itu.
Namun upayanya mendekati Ayu Ting Ting justru dicap panjat sosial oleh netizen.
"Nah yang ulang tahun dia, gue suka bilang ada di IG banyak yang bilang pansos ya. Intinya aku pengin berubah jadi yang lebih baik, selalu sih," ungkap Didi.
"Gue nggak bisa kalau harus men-down grade myself gitu lho, aku harus upgrade terus sekecil apa pun dan sepelan apa pun. Jadi dalam hal berkomunikasi pun begitu," tuturnya.
Seiring waktu, Didi pun merasa hubungannya dengan Ayu mulai menjauh tak seperti kedekatan hubungan mereka sebelumnya.
"Tapi kalau misalnya suka ada yang komen ke IG aku segala macam, mereka mungkin melihat ada perubahan, ya iya memang ada yang berubah," ucap Didi Riyadi.
(*)
5 Shio Paling Cocok dengan Pasangan Tipe Family Man, Sama-sama Berorientasi pada Keluarga
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Nurul Nareswari |