Sebagai ibu, Ayu Dewi bisa memaklumi keputusan Ashanty itu.
Karena meskipun tidak berpikir anak-anaknya akan bertengkar, tapi keberadaan surat wasiat itu setidaknya bisa mencegah hal yang tidak diinginkan kelak.
"Biar gimana, keadaan di luar kita enggak ngerti," ujar Ayu.
Baca Juga: Ada 9 Tahapan, Inilah Alasan Mengapa Inisiasi Menyusu Dini Minimal 1 Jam
Ashanty kemudian mengatakan tentang persetujuan Anang saat dia mengucap keinginannya membuat surat wasiat di saat sedang sakit.
"Aku tulis, Mas Anang juga oke in, enggak apa-apa," ujar Ashanty.
Ashanty mengetahui dirinya mengidap penyakit autoimun ketika menemani suaminya menjalani pemeriksaan medis.
Setelah melakukan serangkaian pemeriksaan medis, akhirnya kecurigaan dokter terbukti, Ashanty disebut mengidap penyakit autoimun.
"Dan keluar (hasil) dari RSPAD, aku kena gejala autoimun, yaitu inflamasi usus," ujar Ashanty di tahun 2019.
https://www.youtube.com/watch?v=brbLxxufYP0
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sakit Autoimun, Ashanty Buat Surat Wasiat dengan Persetujuan Anang"
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | None |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |