Grid.ID - Seorang wanita tua dengan gangguan pendengaran tertidur lelap di kamarnya tak lama setelah tengah malam pada hari Senin.
Tiba-tiba, wanita berusia 79 tahun itu dibangunkan oleh personel darurat yang masuk ke apartemen lantai 16 keluarganya di Wealthy Building di Sai Ying Pun, Hong Kong.
Saat itu, waktu menunjukkan sekitar pukul 12.30 tengah malam.
Setelah ia terbangun, ia baru menyadari insiden mengerikan telah terjadi di tempat tinggalnya.
Melansir South China Morning Post, Senin (17/8/2020), suaminya yang berusia 78 tahun, Cham Lun-kei, terbaring tak sadarkan diri di ruang tamu, dengan luka di dada dan perut akibat tusukan pisau.
Sementara itu, putranya yang berusia 44 tahun melompat dari apartemen mereka dan kemudian tewas.
Cham Lun-kei dinyatakan meninggal di Rumah Sakit Queen Mary di Pok Fu Lam sesaat sebelum jam 3 pagi.
Menurut polisi, wanita tersebut mengeluh merasa tidak enak badan setelah mengetahui apa yang terjadi dan dibawa ke rumah sakit yang sama untuk perawatan.
Duduk Lesehan, Nia Ramadhani Buka Bersama Atlet Muda Pencak Silat di Yayasan Yatim Piatu
Penulis | : | Tatik Ariyani |
Editor | : | Intisari Online |