Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Ustaz Riza Muhammad mengklarifikasi pemberitaan yang menyebutkan dirinya tengah melarat.
Ia diberitakan oleh salah satu media online tak kuat membayar tagihan listrik.
Bahkan untuk membayar tagihan listrik, Ustaz Riza Muhammad harus meminjam uang kepada sahabatnya.
Ustaz Riza Muhammad pun langsung menampik kabar tersebut.
"Saya cuma mau klarifikasi. Gara-gara PLN, Ustaz Riza bangkrut. Bangkrut dari mana?" kata Ustaz Riza dalam unggahan Instagramnya, Kamis (20/8/2020)
Menurut Ustaz Riza, pemberitaan tersebut cukup berlebihan.
Padahal ia tak sebangkrut yang dimaksudkan.
Baca Juga: Lama Tak Ada Kabar Beritanya, Ustaz Riza Muhammad Justru Bagikan Kabar Kesedihan: 'Sedih Ya'
"Gara-gara listrik saya diberitakan bangkrut, melarat. Masa iya lima juta rupiah, gara-gara listrik lima juta saya nggak bisa bayar. Padahal saya kan bisa jual kursi saya, kalau saya mau," sambungnya.
Ustaz Riza juga mengatakan, dia bukan takut membayar, melainkan telat membayar tagihan listrik.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Deshinta Nindya A |