Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Dengan citranya yang seksi, artis Nikita Mirzani sempat mendapatkan perhatian publik saat memutuskan berhijab pada tahun 2018.
Tak bertahan lama, Nikita kembali menggemparkan dunia hiburan setelah melepas hijabnya.
Motif dirinya menggunakan hijab pun waktu itu banyak menjadi bahan pertanyaan.
Banyak asumsi yang muncul, salah satu di antaranya tudingan bahwa Nikita memutuskan berhijab karena hendak terjun ke dunia politik.
Penasaran soal ini, Gofar Hilman kembali bertanya pada Nikita di kanal YouTube miliknya.
"Gue dan banyak netizen menyangka bahwa lo pakai hijab karena lo pengin masuk dewan legislatif, benar enggak?," tanya Gofar Hilman dikutip Grid.ID, Sabtu (22/8/2020).
Baca Juga: Ditanya Nikita Mirzani Soal Hubungan Seks, Ivan Gunawan: Image Gue Roboh Deh!
Mendengar pertanyaan Gofar, janda 3 anak ini spontan menolaknya.
Nikita menegaskan bahwa dirinya memakai hijab untuk mencari ketenangan.
"Oh enggak. Gue pakai hijab mencari ketenangan," jawab Nikita.
"Karena gue pikir dengan gue mengenakan hijab, gue menghindari pergaulan malam, di situ gue bisa menemukan ketenangan, healing, mencari jawaban yang gue cari, ternyata enggak," jelasnya.
Gofar pun menyimpulkan dan bertanya apakah Nikita mendapatkan apa yang ia cari.
"Jadinya lo enggak menemukan ketenangan di diri lo itu?," ucap Gofar.
Baca Juga: Billy Syahputra Bikin Kolaborasi dengan Mantan Kekasih, Amanda Manopo Beri Tanggapan: Nggak Suka..
Niki justru mengaku bahwa ia mendapatkan mimpi buruk setiap hari.
"Enggak tenang. Semakin gue dihantui. Malah gue dikasih mimpi-mimpi yang dikasih lihat wujudnya secara jelas," kata Nikita.
Walupun begitu, mantan istri Sajad Ukra ini mengaku tak meninggalkan tanggung jawabnya sebagai muslimah.
Meski melepas hijab dan kembali pada imej seksi, dia tetap menjalankan salat 5 waktu.
"Tapi maksudnya gini lho, kadang-kadang kan orang suka salah persepsi ya. Kayak misalkan pakaian gue seperti ini, orang itu menganggap gue itu enggak pernah solat, gue enggak tau yang namanya agama seperti apa gitu," tuturnya.
"Padahal itu salah, gue ngerti banget yang namanya agama yang gue anut dan gue solat," tambahnya.
Sementara terkait komentar pedas yang dialamatkan padanya, Nikita memilih untuk bungkam.
Pemain film Comic 8 ini justru mengatakan bahwa publik tak perlu tahu hubungannya dengan Sang Pencipta.
"Nah gimana lo memanggapi omongan netizen ketika lo lepas hijab dan langsung berbikini saat itu?" sahut Gofar Hilman.
"Kenapa? Emang gak boleh? Ya biasa aja. Urusan gue sama Tuhan orang enggak perlu tau," tutup Nikita Mirzani.
(*)
Selamat! Masayu Clara dan Qausar Harta Yudana Dikaruniai Anak Ke-3, Usia Hanya Terpaut Satu Tahun dari Si Kembar
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |