GRID.ID - Betrand Peto selama ini dikenal sebagai anak baik dan penurut.
Namun tiba-tiba ia terlibat adu mulut dengan sang ayah, Ruben Onsu.
Ternyata Ruben Onsu ingin menjual barang kesayangan sang putra.
Tak setuju, bocah yang akrab disapa Onyo itu tak kuasa menahan emosi hingga banting pintu mengetahui niat sang ayah.
Momen itu diunggah oleh kanal Youtube The Onsu Family pada Selasa (18/8/2020).
Bahkan, terdapat perempuan yang mengaku pembeli mobil tersebut membawa dokumen untuk jual beli.
Mendengar mobilnya akan dijual, Betrand Peto tampak ngamuk tak terima.
Meski Ruben berjanji akan memberikan mobil yang lebih bagus, Betrand bersikukuh mempertahankan mobil tersebut.
Saat diminta Ruben Onsu untuk menandatangani surat jual beli pun, Betrand menolaknya.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta