Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Artis Jessica Iskandar belakangan ini memang ramai menjadi sorotan netizen.
Pasalnya, artis yang dikabarkan bakal segera melepas masa lajangnya dengan Richard Kyle tersebut justru membawa kabar yang mengejutkan.
Ya, pasangan yang doyan pamer kemesraan itu malah dikabarkan telah mengakhiri hubungannya.
Baca Juga: Putus Cinta dari Richard Kyle, Jessica Iskandar dan El Barack Pindah ke Bali
Tak pelak, netizen pun langsung heboh lantaran keduanya telah mempersiapkan banyak hal hingga menggelar pesta pertunangan.
Tak cukup sampai di situ, artis yang akrab disapa Jedar itu juga harus bersabar lantaran dirinya divonis memiliki 2 penyakit sekaligus, yakni takikardia dan gangguan tiroid.
Atas keadaan itulah, Jessica Iskandar pun kini semakin menjadi pusat perhatian netizen.
Seolah enggan lama-lama terpuruk, baru-baru ini Jessica Iskandar mengumumkan kepada publik bahwa dirinya akan pindah ke Bali.
Namun siapa sangka, netizen justru salah fokus dengan mata sang artis yang dianggap terlihat bengkak.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagramnya @inijedar pada Selasa (25/08/2020).
Dalam unggahan itu, Jedar memosting momen saat dirinya mandi bersama El Barack.
Ibu dan anak itu nampak asyik bermain busa di kamar mandi sebuah vila di Bali.
Dalam foto itu, Jessica nampak tak tersenyum lepas, ia hanya fokus menatap layar kamera seraya menyunggingkan senyum tipis.
Bersama dengan unggahan itu, Jedar mengaku bahwa dirinya bersama El Barack bakal menetap di pulau Dewata.
Ia pun berdoa bahwa keputusannya tersebut dapat menjadi awal yang baru untuk dirinya dan sang putra.
"Dear followers, Aku dan EL Barack memutuskan untuk pindah ke Bali dan menetap disini".
"Semoga ini menjadi awal yang baru untuk kita, Amin #bali #balilife," tulis Jessica Iskandar.
Tak butuh waktu lama, unggahan itu langsung ramai diserbu oleh netizen.
Ada yang mendoakan kebaikan untuk Jedar.
Namun ada pula netizen yang salah fokus dengan mata sang artis.
Pasalnya, netizen menilai bahwa dalam foto itu mata Jessica bengkak seperti orang yang baru saja menangis.
"Semangat Jes dan El dimana pun kamu asalkan kamu nyaman dan bahagia," tulis akun @aisarahqq1515.
"Ya Allah kayak habis nangis , keep strong Jeje ,, pasti bisa melewati ini semua. Doa baik selalu menyertai," imbuh akun @indahrahayu059.
"Matanya bengkak,habis nangis ya ka keep strong ka. Kakak bisa melewati ini semua time killing the pains," timpal akun @sabrinanoviantii.
(*)
5 Tips Whats App yang Jarang Diketahui dan Berguna Banget, Dijamin Mempermudah Hidup!
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Deshinta Nindya A |