Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Masih ingat dengan selebgram Marcow yang terangkat namanya karena sering membuat konten bersama Maell Lee?
Dalam kontennya, Marcow yang memiliki nama lahir Indra Purnama Setiawan ini beradegan sebagai anak buah Maell Lee.
Tapi konten yang dimulai sejak pertengahan tahun 2018 itu, hanya bertahan hingga 2019.
Baca Juga: Jason Iskandar Debut Film Panjang di 'Akhirat - A Love Story', Begini Gambaran Ceritanya!
Sebab Maell Lee direkrut di manajeman yang dimiliki Anji.
Hal itu pun membuat netizen banyak yang menghujat Marcow.
"Banyak penggemarnya bertanya-tanya kenapa kami berpisah karena setelah aku keluar, tidak ada lagi sosok Marcow di video-videonya Maell Lee," kata Marcow kepada wartawan, di Jakarta Selatan, belum lama ini.
"Biarin aja netizen mau bilang apa, yang penting aku masih bisa terus berkarya, gak perlu lah ada klarifikasi segala, gak penting," sambungnya.
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |