Grid.ID - Wanita ini masih syok ketika mengetahui cincin kawin yang dicicil selama 2 tahun oleh tunangannya ternyata palsu.
Dilansir Sosok.ID dari Mirror, tunangan wanita itu memilih sebuah cincin yang sangat bagus untuk melamarnya.
Tetapi karena harganya mencapai 7.500 pound sterling (sekitar Rp 145,5 juta), dia memilih untuk mencicil selama beberapa tahun.
Baca Juga: Pernikahan Baru Seumur Jagung, Wanita Ini Pilih Cerai Gegara sang Suami Terlalu Mencintainya
Namun, fakta terungkap setelah wanita itu membual soal betapa mahalnya cincin yang akan ia kenakan saat lamaran nanti kepada temannya.
Setelah melihat secara langsung, teman wanita itu mengatakan bahwa cincin yang terbuat dari "berlian dan platinum" miliknya itu palsu.
Wanita itu kemudian membagikan kisahnya ke sebuah grup di media sosial Facebook bernama That's it, I'm wedding shamming.
Melalui sebuah unggahan, ia menceritakan bagaimana ia akhirnya mengetahui bahwa cincin itu palsu.
Dia menulis: "Mataku melotot ketika dia memberi tahu saya berapa harga sebenarnya dari cincin itu.
Gaya Merakyat Anak Ria Ricis saat Naik Odong-odong, Moana Anteng Banget Meski Dikerubungi Emak-emak