Grid.ID - Nama Dewi Yull sudah tidak asing di telinga masyarakat Indonesia lantaran selalu menjadi sorotan publik.
Penyanyi sekaligus artis senior Dewi Yull moncer di era-90an hinga kini dengan salah satu tembang favorit berjudul 'Jangan Ada Dusta di Antara Kita'.
Berkat suara emasnya, Dewi Yull pernah menyabet penghargaan Penyanyi Wanita Pop terbaik di Anugerah Musik Indonesia tahun 2002.
Pemilik nama lengkap Raden Ayu Dewi Puji Astuti atau akrab disapa Dewi Yull ini merupakan keturunan bangsawan Kesultanan Cirebon dan Melayu Palembang.
Melansir dari laman Kompas.com, ayahanda Dewi Yull bernama HRP Soendaryo, seorang keturunan bangsawan dari Kesultanan Cirebon.
Sementara ibundanya, Masayu Dewi Hetimawati merupakan keturunan bangsawan Melayu Palembang.
Wanita yang lahir pada 10 Mei 1961 ini merupakan mantan istri aktor kawakan Ray Sahetapy 24 tahun lamanya.
Dewi Yull dikaruniai empat orang anak, yakni Giscka Putri Agustina (almarhumah), Rama Putra, Panji Surya Putra, dan Muhammad Raya.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini