Ya, sempat putus dengan Alyssa Daguise, Al Ghazali kini kembali ke pelukan perempuan berkulit putih itu.
Putra sulung Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu mengaku sudah terlanjur nyaman dengan Alyssa Daguise.
Seperti diketahui, Al Ghazali dan Alyssa Daguise sudah berpacaran selama lima tahun lamanya.
Bahkan, Al Ghazali dan Alyssa Daguise telah berani mengumbar kemesraan saat keduanya bersama.
Namun, keduanya ternyata sudah sempat mendapat desakan dari Ahmad Dhani untuk segera menikah.
Tak cuma mendesak, Ahmad Dhani bahkan sudah meminta Ustaz Derry Sulaiman untuk melamar Alyssa mewakili Ahmad Dhani selaku orangtua Al.
Telah memberi lampu hijau sejak lama, Ahmad Dhani rupanya khawatir akan asmara sang putra sulung.
Karenanya, Ahmad Dhani pun ingin agar Al Ghazali segera menikah dengan Alyssa Daguise.
Baru-baru ini, Al Ghazali dan Alyssa Daguise sedang menjalani pemotretan mesra bak sepasang suami istri.
Hal itu diketahui dari Instagram story milik @alyssadaguise, Selasa (1/9/2020).
Nasib Daro Seri Vida, Crazy Rich Malaysia, Terlilit Utang Rp 3,7 Miliar sampai Barang-barang Mewahnya Disita
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |