Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Kepergian pelawak Idan Separo pada Rabu (2/9/2020) cukup mengejutkan publik.
Pasalnya, sang pelawak beberapa tahun belakangan ini cukup jarang muncul di layar televisi.
Tak hanya itu, publik juga tak mendengar mengenai kondisi kesehatannya.
Baca Juga: Daus Separo Ungkap Penyakit yang Diidap Idan Separo Sebelum Meninggal Dunia
Meski demikian, ucapan duka pun beriringan baik dari netizen maupun sederet publik figur.
Salah satu publik figur itu adalah pelawak sekaligus politikus Eko Patrio.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagramnya @ekopatriosuper pada Rabu (2/9/2020).
Baca Juga: Daus Mini Sempat Jenguk Idan Separo Saat Masih Dirawat di Ruang ICU
Dalam unggahan itu, Eko memposting foto rekannya yang telah wafat, Idan Separo.
Dalam foto bernuansa hitam putih itu, Idan nampak tersenyum lebar.
Eko juga terlihat membubuhkan ucapan selamat jalan untuk sahabatnya dalam foto tersebut.
Baca Juga: Daus Mini Sebut Mendiang Idan Separo Tidak Pernah Mengeluh Selama Sakit
"Innalillahi wainda Ilaihi Rojiun, Selamat jalan sahabatku Idan Separo," tulis Eko Patrio.
Tak hanya itu, Eko juga nampak menuliskan kalimat perpisahan haru yang cukup panjang.
Eko Patrio menyebut Idan sebagai salah satu karyawan pertama Komando Production yang dibangunnya.
Baca Juga: Idan Separo Meninggal Dunia, Daus Mini Sempat Menjenguk Semalam: Bercanda Sama Saya
"Kalo ditanya siapa karyawan komando pertama kali, maka salah satunya sahabat saya ini."
"20 tahun yang lalu bersama komedian yang lain menjadi bagian dari komando production," tulis pria berusia 49 tahun tersebut.
Tak sampai di situ, Eko Patrio juga membeberkan sifat asli sang pelawak.
Baca Juga: Kabar Duka, Pelawak Idan Separo Meninggal Dunia
Diakui Eko, Idan adalah sosok yang ceria, pekerja keras dan tak pernah marah.
Bahkan saat dimarahi pun, Idan hanya senyam-senyum hingga membuat Eko selalu luluh.
"Orangnya selalu ceria, pekerja keras, tidak pernah marah, hidupnya enjoy banget."
"Kalopun dimarahin, dia cengar-cengir aja, sehingga saya ngga bisa marah," imbuhnya.
Lebih lanjut, Eko menyebut bahwa Idan adalah sosok yang super ulet dan tidak malu untuk melakukan apapun.
Eko Patrio juga mengetahui kalau Idan Separo sempat sakit ketika mulai membangun kariernya di dunia seni komedi.
"Kalopun dia akhirnya jadi artis terutama bekerja di dunia seni komedi itu karena dia type orang yang ulet, kreatif dan tidak malu untuk melakukan apa saja."
"Saat membangun kariernya, dia sakit dan akhirnya meninggalkan kita semua," sahut Eko Patrio.
Di akhir kalimatnya, Eko pun mendoakan sang sahabat yang kini telah pergi untuk selama-lamanya tersebut.
Baca Juga: Eko Patrio Siapkan Wifi Gratis untuk Warga Kurang Mampu Selama Sekolah di Rumah
"Semoga amal ibadah sahabat saya ini diterima disisiNYA, diampuni dosanya, diterangkan jalannya dan keluarga yang ditinggalkannya diberikan ketabahan."
"Selamat jalan IDAN SEPARO, kita Akan selalu ingat jasa2mu @ekomando_official @ekomandomanagementartis_musik," tandas Eko Patrio.
(*)
Prilly Latuconsina Jadikan Luna Maya dan Raline Shah Jadi Tolak Ukur Saat Ditanya Target Nikah: Selama Senior Belum, Saya Aman
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |