Grid.ID - Andhika Pratama sumringah lantaran Ussy Sulistiawaty belum lama ini melahirkan putra pertamanya yang diberi nama Sakalingga Ibra Pratama.
Putra pertama Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty lahir pada 1 September 2020 pukul 08.17 WIB.
Kabar kelahiran anak lelaki pertama Ussy Sulistiawaty diumumkan sendiri oleh Andhika Pratama lewat mana Instagramnya, beberapa waktu lalu.
"Alhamdulillah.. pagi hari ini tgl 1 September 2020, jam 08.17 telah lahir anak ke 5 kami yang sekaligus putra pertama saya & @ussypratama dengan selamat ibu dan anaknya," tulis Andhika Pratama seperti dilansir Grid.ID dari laman Instagram @andhiiikapratama.
"Nama: SAKALINGGA IBRA PRATAMA. Panggilan: SAKA," imbuhnya.
Putra pertama yang terlahir dengan berat 3,4 kg dan panjang 48 cm itu tampak mengukirkan senyum bahagia di keluarga besar sang artis.
Namun, pasangan selebriti tersebut sempat dibuat ketar-ketir lantaran sang anak bontot mengalami peningkatan bilirubin.
Tak ayal, Saka dianjurkan untuk disinar sebelum diizinkan untuk dibawa pulang ke rumah.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini