Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Polemik kata ANJAY memang sedang ramai diperbincangkan di masyarakat, maupun publik figur.
Hal ini bermula dari Lutfi Agizal yang membuat konten edukasi dengan membahas kata ANJAY.
Karena menurutnya, kata ANJAY dinilai untuk merendahkan seseorang.
Hingga akhirnya polemik kata ANJAY berhasil membuat banyak masyarakat tertarik untuk membahas.
Para YouTubers yang juga sebagai seorang publik figur berbondong-bondong membahas kata ANJAY ini.
Tak sedikit pula yang berhasil mendapatkan pundi-pundi uang dari YouTube, karena hampir semua konten ANJAY mendapat jumlah penonton yang banyak.
Lutfi Agizal selaku orang yang pertama kali membuat polemik tersebut, meminta perhatian pada para YouTubers yang membuat konten dengan membahas kata ANJAY, untuk menyisihkan sebagian uangnya untuk didonasikan ke program yang dijalaninya, yang nantinya akan disumbangkan ke Yayasan Kasih Kanker Anak Indonesia.
"Kalau teman-teman YouTuber yang pernah mengangkat konten saya, maaf, sebagai umpatan, lelucon, inspirasi, mendukung atau pun tidak mendukung dan ada sebuah penghasilan gara-gara saya, mengangkat tentang saya, saya mohon sekali, sisihkan sedikit bukan untuk saya, tapi untuk program yng sedang saya jalani untuk adik-adik kita di sana," ungkap Lutfi Agizal.
Lutfi Agizal akan membuka donasi mulai tanggal 5-21 September 2020.
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |