Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Dewi Perssik akhirnya buka suara setelah sang keponakan, Lebby Wilayati, mendapat perundungan karen memiliki paha yang besar.
Meminta netizen berhati-hati dalam berkomentar, Dewi menggarisbawahi efek besar dari perundungan tersebut.
"Anak umur 19 tahun, dia dibully kan karena pahanya gede, dia itu olahraga udah, sampai nangis," buka Depe sapaannya saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (7/9/2020).
"Mungkin kita harus belajar," katanya.
Membuat sang keponakan menjadi sedih, Depe menyebut body shaming pada Lebby membahayakan psikisnya.
"Bullyan itu bisa membahayakan psikis seorang anak gitu. Dia itu suka nangis," sambung Depe.
Istri Pertama pak Tarno Klaim Belum Terima Donasi Raffi Ahmad, Suami Nagita Slavina Sebut Sudah Kasih Langsung
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |