Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Belakangan ini, banyak publik figur yang banting setir ke dunia politik.
Publik figur itu seperti Krisdayanti, Hengky Kurniawan, Pasha Ungu, Eko Patrio, Giring Nidji.
Namun sayang, baru-baru ini salah satu publik figur tersebut yakni Giring Nidji justru mendapat banyak kritikan dari netizen.
Kritikan itu muncul kala Giring mengumumkan kepada publik bahwa dirinya akan mencalonkan diri menjadi presiden 2024.
Ya, netizen banyak yang tak setuju dengan keputusan itu lantaran Giring dinilai belum memiliki banyak pengalaman dan tergolong baru terjun ke dunia politik.
Mengetahui kejadian itu, Deddy Corbuzier pun seakan tak tahan untuk membicarakannya.
Kepada Ariel Noah, Deddy pun membicarakan mengenai keputusan Giring untuk maju di pilpres 2024.
Hal itu diketahui dari unggahan kanal Youtube Deddy Corbuzier pada Kamis (10/09/2020).
Dalam video itu, Deddy awalnya mengobrolkan banyak hal dengan Ariel.
Namun siapa sangka, Deddy tiba-tiba menanyakan keinginan Ariel untuk mencalonkan diri menjadi calon presiden.
Tak hanya itu, Deddy juga meminta Ariel untuk berkomentar terkait pencalonan Giring menjadi presiden 2024.
"Lu enggak pengin nyalonin jadi presiden?" tanya Deddy Corbuzier
Rupanya Ariel tak berminat masuk ke dunia politik.
Ia justru mengaku ingin menjadi musisi yang bisa menghibur satu negara.
"Kenapa pertanyaannya gak 'Sebagai musisi lo enggak pengin bikin lagu yang bagus banget?'.
Untuk gue ke negara, gue bisa bikin lagu yang bisa menghibur satu negara sih," jawabnya.
Diakui Ariel, dirinya tak terlalu paham mengenai birokrasi.
"Enggak lah otak gue enggak nyampe sana. Gue sanggupnya cuma mikirin gimana notasi musik gimana.
Gue enggak ngerti birokrasi soalnya," sambung Ariel.
Saat disinggung mengenai musisi yang mencalonkan diri menjadi presiden, Ariel justru memberi jawaban yang tak terduga.
Menurutnya, tak ada yang melarang musisi untuk terjun ke politik.
Namun menurutnya, setiap pemilih haruslah melihat siapa dan bagaimana calon pemimpinnya.
"Boleh, enggak ada yang bilang gak boleh. Cuma kalo yang mau ini (milih) ya dilihat dulu kondisinya.
Untuk milih pemimpin, kita harus tahu dulu dong," ujar Ariel menambahkan.
Ia lantas menanggapi Giring yang baru-baru ini mencalonkan diri jadi presiden.
Tak mencibir, mantan pacar Luna Maya itu justru bersikap bijak dan mengatakan bahwa Giring memiliki alasan tersendiri.
Ia juga memberikan pesan kepada Giring agar berpolitik dengan benar dan memiliki tujuan yang mulia.
"Giring, setiap orang punya kondisi ya. Kondisi yang mendukung ini (mencalonkan diri) atau tidak mendukung. Itu orang lain mesti lihat masing-masing.
Kalo sebagai musisi, gua ya, akan sangat senang kalo semisalnya ada musisi yang mampu berpolitik dengan betul, dengan tujuan yang mulia," pungkas pelantun lagu 'Separuh Aku' tersebut.
(*)
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Nurul Nareswari |