Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Belakangan ini penularan virus covid-19 kembali mengalami lonjakan.
Tak hanya di Ibukota, namun di berbagai wilayah sampai hari ini masih terus mengabarkan adanya korban dari virus covid-19.
Baru-baru ini seorang warga Desa Kertosari, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo tiba-tiba dikabarkan meninggal dunia.
Pada Jumat (11/9/2020), pria berusia 55 tahun itu dikabarkan reaktif covid-19 dan meninggal dunia.
Dua hari sebelumnya, warga Kecamatan Jetis berusia 62 tahun juga dikabarkan meninggal akibat covid-19.
Melansir dari Kompas.com, Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni membenarkan bahwa dua warganya yang meninggal dipastikan positif covid-19.
“Untuk kasus 309 merupakan pasien suspek yang dirawat dengan keluhan demam dan batuk hingga akhirnya meninggal di rumah sakit,” ujar Ipong.
Sebelum terjangkit covid-19, Ipong menyatakan bahwa warganya yang berusia 55 tahun sempat bepergian ke Yogyakarta.
Sementara, kakek berusia 62 tahun dilaporkan meninggal setelah menjalani perawatan intensif di salah satu rumah sakit di Ponorogo.
4 Arti Mimpi Kaus Kaki Bolong Jangan Disepelekan, Pertanda Hilang Kepercayaan sampai Ada Masalah Hidup
Source | : | Kompas.com,Tribun Madura |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |