Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Aktor Crazy Rich Asians, Henry Golding memiliki banyak pengalaman kurang menyenangkan semasa kecil.
Satu di antaranya ketika Henry Golding pindah dari Malaysia ke Inggris sewaktu berusia 8 tahun.
Henry Golding mengaku mengalami begitu banyak pelecehan dari teman sekelasnya.
Baca Juga: Teman SMA-nya Main Film Hollywood Bareng Matthew McConaughey, Hannah Al Rashid Bangga Bukan Main!
Dalam sebuah wawancara bersama The Guardian, Henry Golding mengenang kembali masa-masa ia pindah ke Surrey, Inggris.
"Rasisme marak saat itu karena tidak banyak orang Asia. Kami dipanggil dengan nama berbau rasis yang pernah ada."
"Itu bahkan bukan nama rasis yang tepat, tetapi mereka hanya akan mengatakannya karena mereka masih anak-anak."
"Itu rasanya seperti, 'Oh sial. Aku tidak pernah mengalami ini."
"(Itu adalah pengingat bahwa) Kamu berbeda, kamu bukan orang Inggris, kamu bukan salah satu dari kami'," ujarnya dikutip dari Today Online, Minggu (13/9/2020).
Baca Juga: Nonton Pertandingan Tenis Bareng Siwon di London, Deepika Padukone Tak Ditemani Suaminya
Meski begitu, pengalaman pahit itu tidak membuat Henry Golding malu dengan asal usulnya.
Seiring bertambahnya usia, Henry Golding mengaku semakin bangga dengan warisan leluhurnya.
"Aku selalu merasa jarak kami jauh hanya karena penampilan kami."
"Kemudian tumbuh besar di Inggris, Anda perlahan mulai berasimilasi."
"Sebagai seorang pemuda, Anda mulai bangga dengan siapa Anda. Anda mulai menyadari, 'Ya, aku orang Asia," ujarnya.
Baca Juga: Foto Bareng, Henry Golding Sebut Iko Uwais Crazy Silat Asians!
Sebelum menjadi aktor, Henry sempat bekerja sebagai penata rambut di Inggris.
Ketika berusia 21 tahun, Henry memutuskan untuk berhenti pekerjaannya dan pindah ke Kuala Lumpur.
Di Malaysia, ia bertekad mengejar cita-citanya sebagai aktor dengan membintangi acara televisi.
Baca Juga: Baru Tayang di Bioskop, ini 7 Fakta Menarik Film Crazy Rich Asians
Akan tetapi, Henry Golding merasa tidak cocok dengan pekerjaannya di dunia hiburan Malaysia.
"Aku merasa seperti ikan keluar dari air. Aku seperti, 'Wah, aku pikir aku orang Asia. Tapi ini bukanlah pengalaman yang aku pikir akan aku alami'."
"Jadi itu hanya membuatmu bingung lagi," ungkapnya.
Lebih jauh, bintang Gentleman ini mengakui tidak pernah merasa seperti di rumah sendiri baik Inggris maupun Malaysia.
Kendati demikian, Henry menemukan rasa memiliki di mana pun orang-orang terkasihnya berada.
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Today Online |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |