Grid.id - Kabar duka kembali datang dari industri hiburan Tanah Air atas meninggalnya aktor Ade Firman Hakim.
Aktor Ade Firman Hakim yang juga sekligus penyanyi dikabarkan meninggal dunia pada Senin (14/9/2020) kemarin.
Mendengar kabar tersebut, Happy Salma dan Zaskia Adya Mecca turut berduka karena kehilangan orang terdekat.
Dikutip dari Kompas.com, Ade Firman diduga meninggal dunia karena Covid-19.
Adik Firman, Dai Tirta, telah mengonfirmasi kabar tersebut dan mengatakan kakaknya mengembuskan napas terakhir pada pukul 17.20 WIB.
"Iya (meninggal) diduga Covid-19. Meninggal pukul 17.20 sebelum Maghrib," kata Dai Tirta saat dihubungi awak media, Senin (14/9/2020).
Untuk pemakaman Ade Firman akan dikebumikan di TPU Tegal Alur, Kalideres Jakarta Barat.
Klik di sini untuk informasi selengkapnya --->>>
Source | : | GridHits.ID |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Safira Dita |