Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Nadya Mustika kini kembali menjadi sorotan.
Setelah menikah secara tiba-tiba dengan Rizki DA, Nadya Mustika kini tak pernah luput dari perhatian netizen.
Apalagi belakangan ini rumah tangga Nadya Mustika dan Rizki DA sedang dilanda isu miring.
Rumah tangganya yang masih seumur jagung tersebut dikabarkan sedang berada di ujung tanduk.
Apalagi Rizki DA kedapatan menghapus semua foto pernikahan mereka di akun media sosialnya.
Nadia yang diketahui baru saja lulus kuliah ini pun membagikan momen bersejarahnya itu tanpa Rizki DA.
Baca Juga: Dikabarkan Sudah Ditalak RIzki DA, Nadya Mustika Tiba-tiba Posting Rindu! Untuk Siapa?
Sedang ramai-ramainya diperbincangkan, Rizki DA justru dengan bangga menunggah videonya sedang asyik goyang TikTok bersama dengan adik kembarnya, Ridho DA.
Sontak hal ini pun menjadi bulan-bulanan netizen hingga menuai banyak hujatan.
Nadya kini justru kedapatan mengunggah status galau sementara Rizki pamer goyangan barunya di TikTok.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Deshinta Nindya A |