Laporan Wartawan Grid. ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Berkolaborasi dengan idol K-Pop merupakan sesuatu yang akrab bagi Rich Brian.
Rich Brian telah berkolaborasi dengan sejumlah penyanyi asal Korea Selatan, dari Jackson Wang, Chung Ha, hingga Jae Day6.
Kini Rich Brian pun berharap bisa bekerja sama dengan grup K-Pop populer BTS.
"Setelah menonton video musik 'Dynamite', aku sangat berharap suatu hari kami membuat sesuatu bersama," ujarnya sambil tertawa malu-malu.
"Aku bisa membayangkan aku dalam video musik dengan BTS."
"Video musik mereka sangat bagus, terutama 'Dynamite', lagunya bagus."
"Itu sangat menyenangkan untuk ditonton," sambungnya dikutip dari Bandwagon Asia, Selasa (15/9/2020).
Beberapa waktu lalu, Rich Brian sukses merilis single kolaborasi bareng Jae Day6, 'Love In My Pocket'.
Rapper asal Indonesia ini pun menceritakan bagaimana proses kolaborasi mereka terjadi.
Tinggal di Jepang, WNI Ngaku Saat Lahiran Malah Diberi Uang Segini oleh Pemerintah Negeri Sakura
Source | : | Bandwagon.asia |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |