Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Berkarier sejak muda, Heechul Super Junior pastinya sudah mengantongi banyak pendapatan.
Oleh karena itu, Heechul Super Junior pun tak ragu memberikan hadiah mahal untuk para stafnya.
Belum lama ini, Heechul Super Junior membelikan ponsel Samsung Galaxy Note 20 Ultra untuk anggota stafnya.
Hal itu diketahui dari vlog Heechul berjudul Schedule Log di kanal YouTube pribadinya.
Dalam video itu, kekasih Momo TWICE ini mengungkap bahwa ia memiliki sebuah janji yang pernah dikatakan saat fan meeting.
Janji yang dimaksud ternyata adalah membelikan ponsel baru untuk para staf.
"Ingat janji yang aku buat di fan meeting?" ujarnya dikutip dari Allkpop, Sabtu (19/9/2020).
"Aku sedang dalam perjalanan untuk membelikan ponsel baru untuk my 'Kims' (staf tim Heechul)," lanjutnya.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |