Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Pernikahan Audi Marissa dan Anthony Xie pada Sabtu (12/09/2020) memang ramai disorot oleh publik.
Bukan tanpa alasan, hal itu karena isu perbedaan keyakinan antara keduanya.
Meski demikian, Audi seolah tak menggubris dan memilih menikmati status barunya sebagai seorang istri.
Baca Juga: Usai Bulan Madu, Audi Marissa Lepas Cincin Pernikahan, Kenapa?
Bahkan, baru-baru ini, Audi tengah asyik berbulan madu bersama suami tercintanya.
Salah satu momen bahagia itu dibagikan Audi dalam akun Instagramnya @audimarissa pada Selasa (22/09/2020).
Dalam unggahan itu, Audi awalnya memposting salah satu momen seru saat ia tengah menghabiskan waktu berbulan madu.
Baca Juga: Sepekan Menikah dengan Anthony Xie, Audi Marissa Lepaskan Cincin Kawin
Siapa sangka, ia justru mengisi waktu tersebut dengan bermain Tik Tok.
Tak sendiri, Audi bahkan mengajak suaminya untuk menari sesuai dengan koreografi yang telah ditentukan.
Seraya diiringi musik tempo cepat, keduanya begitu luwes menari dan menampilkan gerakan yang energik.
Dalam video itu, keduanya tampil kece dengan memakai pakaian yang kasual.
Bersamaan dengan foto itu, Audi tampak membubuhkan keterangan yang tidak terlalu panjang.
Ia hanya menulis bahwa dalam video itu terdapat pasutri berusia 34 tahun dan 25 tahun sedang asyik menari saat bulan madu.
"Pasutri Tiktokers (34 Tahun & 25 Tahun) beraksi di Honeymoon yang ketiga," tulis sang artis.
Tak butuh waktu lama, netizen pun langsung heboh memberikan komentar.
Ada yang menyoroti video tersebut, namun banyak pula netizen yang tercengang dan tak percaya dengan usia asli Anthony Xie.
Pasalnya, banyak netizen yang mengira bahwa Anthony masih berusia kepala 2.
Tak pelak, pujian pun langsung menghujani Anthony dan Audi Marissa yang tampak awet muda.
"Baru tau suaminya 34th...masih keliatan muda banget di bawah 30 tahun.
Emang bener udah kaya oppa2 korea awet muda. Semoga langgeng kalian bahagia selalu menyertai kalian.Amin," tulis akun @rheniesetiowati.
"Saya kira 27 sama 21 tahun malah @audimarissa pake seragam SMA juga ga bakal tau kalo gak di pampang nyata di caption," imbuh akun @yyugara.
"Demi apa 34 tahun?? Iah gw kira beda 2 tahun doang. Ya Allah. Cute bngt ya kalian," sahut akun @isyariri.
"Kaya ga percaya gtu beda 9th awet muda bgt kalian," timpal akun @anna_rizka13.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |