Grid.ID - Gynura procumbens mungkin terdengar asing di telinga sebagian besar orang, namun bagaimana dengan daun dewa?
Tentu Anda mengenal daun dewa bukan? Bahan herbal yang satu ini sudah terkenal akan manfaatnya untuk kesehatan.
Tanaman yang juga dikenal dengan nama 'sambung nyawa' ini memiliki kandungan yang membuatnya memiliki manfaat mengobati berbagai penyakit.
Kandungan senyawa tersebut diantaranya yaitu tanin, steroid, triterpenoid, dan saponin.
Di Indonesia, daun dewa dapat ditemukan di pulau Jawa , Sumatra, dan Bali.
Orang Sunda menyebutnya daun 'sambung nyawa', sedangkan orang Jawa menyebutnya 'sambung nyowo' yang artinya adalah penambah umur (memperpanjang umur), ada juga yang menyebutnya sebiak.
Untuk diketahui, pemanfaatan tanaman gynura tidak hanya pada daun saja, akar, batang, dan umbi juga sama-sama berkhasiat untuk pengobatan.
Sementara itu, daun dewa bisa digunakan untuk mengobati penyakit ringan seperti batuk, hingga penyakit yang paling ditakuti seperti ginjal. Bagaimana cara menggunakannya?
Innalillahi, Raffi Ahmad Bawa Kabar Duka, Suami Nagita Slavina Nyesek Kehilangan Sosok Wanita Kesayangannya Ini: Insyaallah Tenang
Penulis | : | Khaerunisa |
Editor | : | Intisari Online |