Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Sosok Raffi Ahmad memang tak pernah luput dari perhatian media.
Bagaimana tidak, pria muda berusia 33 tahun ini masuk dalam jajaran selebriti yang tajir melintir.
Kerap kali Raffi Ahmad dan sang istri yakni, Nagita Slavina memamerkan barang-barang mewahnya kepada publik.
Tak cukup menjadi selebriti kenamaan, keduanya kini sukses merambah dunia YouTube.
Bahkan Channel YouTube RANS Entertainment-nya pun memiliki jumlah subscriber yang begitu banyak.
Tentu hal ini membuat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menghasilkan banyak uang dari channel YouTube mereka.
Bicara soal materi, baru-baru ini Raffi Ahmad mengungkap penyesalannya usai menyerahkan semua uang hasil Youtube-nya kepada Nagita Slavina.
Ya, penyesalan itu terjadi ketika Raffi menyerahkan rekeningnya kepada istri sejak konten Youtube-nya menghasilkan pendapatan.
Hal ini terungkap dalam kanal Youtube Yuliandre Darwis pada Kamis (24/9/2020), saat Raffi menceritakan awal mula kondisi Rans Entertainment.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Ayu Wulansari K |