Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Istri Didi Kempot, Yan Vellia, mengaku hubungannya dengan pedangdut Nella Kharisma baik-baik saja.
Sering dikunjungi sang biduan saat ke kota Solo, Yan Vellia mengaku sudah kenal dengan Nella Kharisma sebelum akhirnya pacaran dan menikah dengan mantan personel Lare Jawi, Dory Harsa.
Cukup berhubungan baik, Yan Vellia mengaku tak tahu menahu soal hubungan Nella Kharisma dan Dory Harsa.
Akan tetapi, Yan membenarkan bahwa Nella Kharisma beberapa kali pernah bertanya soal Dory.
“Tahu dari Instagram, kalau langsung enggak. Cuma Nella sempat tanya-tanya gitu aja,” buka Yan saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (28/9/2020).
“Saya ngobrol sama Nella katanya mau married, tunggu undangannya aja, gitu aja sih. Married ya sama siapa aku gak ngerti. Tahu-tahunya sama Dory,” sambungnya.
Baca Juga: Soal Kabar Pemecatan Dory Harsa, Yan Vellia: Mas Didi Kempot Kecewa Aja Sih!
Cukup kaget dengan kabar menikahnya sang biduan dengan Dory, awalnya Yan Vellia menganggap keduanya hanya gimmick saja.
“Ya, waktu dikabari kalau Nella sama Dory ada pacaran atau apa, mungkin gimmick kali (awalnya) aku bilang gitu.”
"Tapi bener, oh ya udah gak ada masalah dan gak ada hubungannya dengan hidup saya,” tutupnya.
Dory menikah dengan resmi menikah dengan Nella Kharisma pada 25 Agustus.
Pelantun ‘Banyu Moto’ ini awalnya menutup-nutupi pernikahannya dengan Dory.
Seiring berjalannya waktu, keduanya sudah buka-bukaan terkait rumah tangganya.
(*)
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Deshinta Nindya A |