Grid.ID - Sosok Nia Ramadhani memang tak henti-hentinya menjadi sorotan.
Segala perbuatan hingga ucapan istri dari Ardi Bakrie tersebut bahkan selalu menyedot perhatian.
Bahkan sang mertua sendiri diketahui sampai penasaran dengan ucapan Nia Ramadhani.
Seperti kejadian saat asisten Nia Ramadhani yang bernama Prita Aunalal beberapa waktu yang lalu sedang patah hati.
Seorang perempuan yang menjadi penyebab asisten istri Ardi Bakrie itu galau.
Nia Ramadhani ungkapkan hal itu lewat Instagram pribadinya pada Jumat (28/08).
Ia unggah foto bersama dua asistennya beserta membagikan caption.
Dirinya menuliskan bahwa salah satu asistennya itu sedang patah hati.
Sontak hal itu membuat ramai media hingga membuat sang mertua terkejut.
Melansir Suar.id, "Theresa Wienathan (asisten pribadi Nia Ramadhani) adalah wali bagiku, orang yang membantu membangun citra saya baik dari dalam maupun luar.
Dia Gita Janu (kakak ipar Nia Ramadhani) dia adalah sumber tawaku, Dia hampir segalanya bagiku," tulis Nia Ramadhani.
"Dan gadis istimewa ini, Prita Aunalal adalah orang yang saat ini membuatku menjalani kehidupan terbaikku. Dia membuatku tertawa setiap kali aku melihatnya. HEY GIRL sekarang hatinya hancur! Jika karena kamu, maka aku akan memburu kamu," ancam Nia Ramadhani.
Pasca ancaman itu dilayangkan Nia Ramadhani, sebuah artikel pun muncul.
Membaca artikel berjudul 'Asistennya Patah Hati, Nia Ramadhani Akan Buat Perhitungan kepada Perempuan yang Merusaknya' itu, Nia Ramadhani mengurai tanggapan.
Dalam tayangan Nyonya Bos Trans TV, Nia Ramadhani berujar bahwa sang mertua telah membaca artikel tersebut.
Imbasnya, Nia Ramadhani jadi diberondong pertanyaan oleh sang mertua.
Orangtua Nia Ramadhani penasaran dengan sosok wanita yang ingin diburu sang menantu itu.
"Mau gosip. Ternyata sampai mertua Gue bilang 'Nia, Kamu kenapa ? Kamu mau marahin perempuan siapa ?'" imbuh Nia Ramadhani dilansir TribunnewsBogor.com, Senin (28/09).
Ikut terkejut, asisten Nia Ramadhani, Prita pun tertawa.
Diakui Nia, saat itu dirinya hanya bercanda.
"Hah ? apaan sih ? Gue enggak ngerti. Maksud gue tuh, gue enggak tahu. Gue enggak kenapa-napa," pungkas Nia Ramadhani.
"Dia post story kan," imbuh Prita.
"Gara-gara gue cuma bercanda doang. Padahal cuma bercanda gitu-gitu aja," ucap Nia Ramadhani.
"Gue enggak ngerti, kenapa tiap bercandaan gue jadinya heboh," sambungnya.
Artikel ini telah tayang di GridStar.id dengan judul, Nia Ramadhani Ancam Labrak Seorang Perempuan hingga Buat sang Mertua Kaget, Ternyata Gegara Hal Ini!
(*)
Sinopsis Film The Man From Nowhere, Laga Won Bin Lindungi Kim Sae Ron yang Diculik Mafia Narkoba
Source | : | GridStar.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Maesaroh |