Grid.ID – Sosok mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti tentu tak asing lagi di benak publik Tanah Air.
Kiprahnya yang gemilang serta pembawaannya yang tegas selama menjabat di Kabinet Kerja selama 2014 hingga 2019 nyatanya membuat Susi Pudjiastuti dielu-elukan banyak pihak.
Selama jadi Menteri, Susi Pudjiastuti bahkan tak segan menenggelamkan kapal dari negara lain yang nekat mencuri ikan di laut Indonesia.
Lengser dari kursi pemerintahan, Susi Pudjiastuti baru-baru ini mengutarakan pengalamannya semasa menyandang status Menteri Kelautan dan Perikanan.
Siapa menyangka ia pernah kena tegur hingga dapat surat peringatan gegara gaya berbusananya yang dianggap tak lazim selagi bertugas.
Jarang terekspos, kisah ini terkuak dalam obrolannya bareng mantan Menteri Ketenagakerjaan pada Kabinet Kerja, Hanif Dhakiri.
Seperti terekam dalam acara Susi Cek Ombak yang tayang di YouTube metrotvnews pada Rabu (30/9/2020) lalu.
“Kangen nggak kerja di kementerian?” tanya Susi Pudjiastuti kepada mantan rekan sejawatnya.
Nasib Sawah Lesti Kejora di Cianjur Kini Disorot, Imbas Dulu Jadi Petani Milenial, Intip Potretnya
Source | : | YouTube metrotvnews |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |