Grid.ID - Raffi Ahmad mengaku kini sang istri Nagita Slavina merengek minta tambah momongan.
Padahal sebelumnya, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sempat menunda tambah momongan agar Rafathar berumur empat tahun.
Namun kini saat Rafathar telah berumur 5 tahun, Nagita Slavina kian ingin tambah momongan dan Raffi Ahmad pun mengaku siap mewujudkan keinginan sang istri.
Hal itu diungkapkannya dalam tayangan YouTube SIKOPAT CHANNEL, Minggu (4/10/2020).
Ngobrol bersama Eko Patrio, Raffi Ahmad sesumbar 'subur' hingga mudah punya anak.
"Subur banget sebenernya gue mah," kata Raffi.
"Kalau kemarin sama Rafathar memang entar deh, memang rencananya nunggu Rafathar di atas tiga-empat tahun."
Raffi mengatakan, selama ini memang sengaja menunda menambah momongan.
Namun, ia menunggu Rafathar hingga berusia tiga sampai empat tahun.
"Gigi itu mau ngerawat dulu," ucap Raffi.
"Takutnya kalau udah punya anak lagi langsung dua."
"Jadi Gigi cita-citanya mau sebelas anaknya kayak Gen Halilintar," lanjutnya.
Setelah Rafathar sudah berusia 5 tahun, justru Nagita yang ngebet ingin tambah anak.
Keinginan Nagita itu bahkan sudah disampaikan ke Raffi sejak awal tahun ini.
"Tapi dia sekarang udah ngerongrong pengin punya anak lagi," ujar Raffi.
"Baru sekarang, kemarin pas umur Rafathar 1, 2, 3 tahun kita sama-sama entar aja."
Baca Juga: Pernah Terseret Kasus Narkoba, Raffi Ahmad Akui Konsumsi Obat Perangsang
"Sekarang dia mulai awal tahun udah ngerongrong terus."
Kesulitan Raffi kini adalah karena jadwal syutingnya yang begitu padat.
Ia pun kerap kelelahan hingga jarang bisa menghabiskan waktu bersama Nagita.
"Gue tuh enggak sentuh karena emang capek," kata Raffi.
"Kalau sekali sentuh mah jadi."
"Lah itu kalau sekali sentuh jadi berarti lu enggak pernah sentuh dong," sahut Eko Patrio.
Raffi justru menyalahkan keberadaan Rafathar menjadi halangan ia untuk bisa menambah anak.
Pasalnya, Rafathar disebut Raffi selalu tidur bersamanya dan Nagita.
"Rafathar tuh tidurnya di tengah-tengah," kata Raffi.
"Pernah pas gitu si Rafathar bangun, kaget dong kita."
"Si Rafathar tuh sampai sekarang tidurnya tu setiap mau tidur minta dipeluk," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di laman TribunWow dengan judul: Raffi Ahmad Blak-blakan Sebut Nagita Sudah Ngebet Ingin Tambah Anak: Sekali Sentuh Jadi (*)
The Real Bos Idaman, Begini Cara Mewah Raffi Ahmad dan Nagita saat Rayakan Wisuda Mbak Lala di Bali!