Grid.ID - Nama Wanda Hamidah pernah dikabarkan dekat dan menjadi mantan pacar Raffi Ahmad.
Tak ayal, sosok Wanda Hamidah mencuri perhatian publik.
Wanda Hamidah merupakan artis sekaligus politisi yang diketahui gagal mempertahankan rumah tangga sebanyak dua kali.
Baru-baru ini, Wanda Hamidah memosting foto pria bule di akun media sosialnya.
Dikutip dari instagramnya, Wanda Hamidah menuliskan caption
"Aku tuh sudah males pacaran lagi sebetulnya.. tapi doain ajalah gaes... ," tulisnya.
Siapa pria ini? Wana Hamidah tak memberikan keterangan identitas sang pacar.
Seperti captionnya, ia hanya memohon doa.
Wanda bahkan menanggapi keterkejutan teman-temannya dengan santai.
Akun miaemily83 Wuuoooowwww menulis, "apa rasanya itu mbak ? Disamping orang ganteng hehe
Wanda mengatakan berjuta rasanya.
Perempuan kelahiran 21 September 1977 ini seperti diketahui pernah menikah dua kali. Keduanya pun gagal mendampinginya sampai akhir.
Suami pertamanya, Cyril Raoul Hakim atau Chiko Hakim.
Dari pria yang sempat dekat dengan Yuni Shara ini, Wanda memiliki 3 anak dua anak laki-laki dan seorang anak perempuan.
Mereka adalah Noor Shalima Zamaiya Hakim, Muhammad Alfath Hakim, dan Rakshan Rashad Hakim.
Sayang, setelah 11 tahun mengarungi bahtera rumah, tepatnya tahun 2012, Wanda dan Chiko berpisah.
Lepas dari Chiko, pada 2013 silam, Wanda Hamidah sempat dikabarkan berpacaran dengan Raffi Ahmad.
Apalagi, saat Raffi dan teman-temannya digrebek BNN, Wanda juga ada di sana. Meski begitu, sampai kini Raffi dan Wanda enggak pernah menegaskan hubungan mereka sebelumnya seperti apa.
2014, saat Raffi sudah menikah dengan Nagita, dalam sebuah acara talkshow yang dipandu Syahrini, Raffi ditanya siapa saja mantan yang diundang ke pernikahan mereka.
Raffi pun nyeletuk Wanda Hamdah juga datang. Ditanya oleh Syahrini bahwa Wanda Hamidah adalah mantannya, Raffi mengelak.
"Enggak, aku cuma bilang makasih aja udah datang," jawab Raffi.
Wanda Hamidah membuat publik terkejut saat menikahi pria berusia 9 tahun lebih muda.
Pria ini bernama Daniel Patrick Hadi Schuldt.
Pada pernikahan keduanya, Wanda memiliki satu anak usia 4 tahun Malakai Ali Schuldt Hadi.
Pada 14 Februari 2015, Wanda resmi dipersunting Daniel, Bun. Namun sayang, pernikahan mereka kandas setelah 4 tahun menikah.
Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul: Pernah Dinikahi Pria 9 Tahun Lebih Muda, Kini Wanda Hamidah Posting Foto Bareng Bule, Pacaran? (*)