Grid.ID - Keluarga Presiden RI selalu jadi sorotan publik termasuk sang cucu yang tak kalah curi perhatian.
Tak hanya tingkah polahnya yang lucu, nama cucu-cucu presiden RI yang unik dan sarat akan makna juga tak lepas dari perhatian publik.
Seperti nama cucu presiden RI mulai Jan Ethes hingga Gayatri Idalia Yudhoyono, dan beberapa lainnya yang memiliki makna istimewa.
Tak hanya Jan Ethes dan Gayatri Idalia Yudhoyono, anak Kahiyang Ayu pun diberi nama yang sarat akan makna.
Sebagaimana diketahui, pada Sabtu (4/8/2018) lalu, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution akhirnya mengumumkan nama putri kecil mereka.
Ya, nama yang diberikan adalah Sedah Mirah Nasution.
Seperti dikutip dari Kompas, Sedah Mirah berarti anak menawan, soleh dan dermawan.
Sementara Nasution merupakan marga dari Bobby yang berasal dari Batak.
Sebelum Sedah Mirah, ada beberapa cucu Presiden RI yang juga diberi nama unik dan penuh makna.
Siapa saja mereka?
1. Almira Tunggadewi Yudhoyono
Almira merupakan cucu pertama mantan Presiden RI keenam, Susilo Bambang Yudhoyono.
Ia lahir dari pasangan Agus Harimurti Yudhoyono dan Annisa Pohan pada tanggal 17 Agustus 2008.
Dikutip dari Kompas.com, nama Almira berarti putri yang mulia.
Sementara Tunggadewi adalah raja perempuan di era Kerajaan Majapahit.
2. Jan Ethes Srinarendra
Cucu pertama Presiden Joko Widodo ini lahir pada 10 Maret 2016.
Saat itu, namanya cukup menyedot perhatian masyarakat dan media lantaran unik dan jarang didengar.
Lalu apa sih arti dari nama putra Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda ini?
Dikutip dari Tribun Style, Jan berarti sangat.
Sementara Ethes berarti cekatan dalam bahasa Jawa.
Lalu Srinarendra berarti pemimpin yang cerdas.
3. Gayatri Idalia Yudhoyono
Cucu mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono ini lahir pada tanggal 1 Januari 2018.
Gayatri lahir dari pasangan Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas dan Aliya Rajasa.
Dikutip dari Nakita, Gayatri ternyata punya makna yakni 3 kekuatan besar (The Mother of All/ Nature).
Nama ini diambil dari Kerajaan Majapahit, yakni istri Raden Wijaya.
Lalu Idalia berarti princess atau putri, anak dari (I)bas (d)an (A)liya.
4. Airlangga Satriadhi Yudhoyono
Airlangga merupakan kakak dari baby G alias Gayatri Idalia.
Ia lahir pada 24 Desember 2012 silam.
Dikutip dari Kompas, Ibas menjelaskan bahwa nama Airlangga berasal dari zaman Kerajaan Kahuripan.
Baca Juga: Penampilan Sedah Mirah Malah Bikin Salfok saat Temani Presiden Jokowi Temui Raja dan Ratu Belanda
Airlangga merupakan seorang raja dan pemimpin yang memiliki semangat juang yang baik.
Sementara Satriadhi berarti Satria (ksatria) dan Adhi (indah).
5. Pancasakti Maharajasa Yudhoyono
Lahir tepat pada Hari Kesaktian Pancasila, 1 Oktober 2015 menjadi alasan bagi Ibas dan Aliya menamai putra mereka Pancasakti.
Yap, nama ini diberikan agar anak ini bisa menjalankan arti makna Pancasila dalam hidupnya.
Lalu nama Maharajasa diambil dari keluarga Aliya yakni keluarga Rajasa.
Nama ini memiliki arti 'raja'.
Artikel ini telah tayang di laman Grid.ID dengan judul: Dari Jan Ethes Sampai Gayatri Idalia Yudhoyono, Inilah 5 Arti Nama Cucu Presiden RI (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri