Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Rina Nose dikenal sebagai salah satu aktris seni peran, presenter, dan komedian yang memiliki suara yang merdu.
Sering mondar-mandir di dunia hiburan membuat kehidupan Rina Nose menjadi sorotan netizen.
Berbagai aktivitas keseharian Rina Nose nampak masih menjadi bahan perbincangan publik.
Beberapa waktu lalu, Rina mencuri perhatian netizen dengan pendapatnya tentang pandemi Covid-19.
Pasalnya apa yang ia utarakan berbeda dengan pernyataan yang beredar di masyarakat.
Berlawanan dengan publik, Rina justru menyebut bahwa pandemi ini tidak seburuk yang diberitakan.
Akibatnya banyak netizen yang tak terima dan menghujat Rina.
Bahkan tak sedikit ujaran kebencian yang diterimanya sejak mengutarakan pendapatnya tersebut.
Namun Rina justru memberikan tanggapan menohok untuk mereka.
Hal ini tampak dalam unggahan Instagram @rinanose16 pada Selasa (13/10/2020).
Dalam unggahan tersebut Rina mengunggah dua buah foto tangkapan layar dari hujatan netizen yang ditujukan padanya.
Komentar tersebut muncul di dalam unggahan Rina yang sedang berbincang dengan ahli virus.
Netizen pemilik akun @metalyana tersebut menyebut Rina mewawancara orang yang salah.
Tak hanya itu, akun tersebut juga menyebut Rina memiliki penyakit gangguan mental.
Bukannya marah-marah, Rina justru menjawab dengan santai.
Dirinya menjelaskan bahwa narasumber yang ia undang adalah orang yang tepat.
Baca Juga: Soal Penangkapan Jerinx SID, Rina Nose Menekankan Perlunya Terbuka Akan Pandangan yang Berbeda
Rina bahkan meminta akun tersebut untuk memberikan rekomendasi tokoh yang lebih sesuai menurut netizen tersebut.
Ia juga menyayangkan tindakan netizen yang memberikan komentar yang menurutnya tidak bermutu.
"Jurus pamungkas untuk 'nyerang' orang lain tanpa harus mikirin argumen yang bermutu, ya tinggal nyerang pribadinya aja (argumentatum ad hominem) hehe," ujar Rina dalam caption unggahannya.
Dirinya pun tak peduli jika dirinya disebut menderita gangguan mental atau apapun.
Baca Juga: Rina Nose Ungkap Sosok Jerinx SID yang Ditangkap karena Sebut IDI Kacung WHO
"Mau ngatain gangguan mental kek, mau ngatain apa aja kek, bebas. Tapi gapapa mba, mba ga salah kok, karena memang itu yang paling mudah dilakukan," ujarnya.
"Soalnya mikirin argumen yg lebih mengedukasi mungkin terlalu SULIT," timpalnya.
Ia pun mengucapkan selamat karena followers Instagram akun tersebut naik setelah mencuri perhatian Rina.
"Anyway, selamat ya @metalyana followersnya jadi nambah... Oh sama sama mba *siapa tau mau ngucapin makasih*," pungkas Rina.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |